Post image

Hadirkan Sajian oleh-oleh khas Yogya, KAI Services Jajaki Kerjasama dengan Bakpia Pathok 25

16 October 2025 / BY Corporate Communication / IN news

KAI Services membuka peluang kerja sama dengan Bakpia Pathok 25 untuk menghadirkan sajian gudeg legendaris asal kota pelajar di Kereta Makan.  Pertemuan dilakukan di Kantor Bakpia Pathok 25, Yogyakarta, yang dihadiri Direktur Utama KAI Services, Ririn Widi Astutik didampingi Direktur Consumer Business, Lies Permana Lestari beserta jajaran Regional 6 pada Selasa (7/10).

Dalam pertemuan ini, KAI Services diajak untuk melihat produk-produk Bakpia Pathok 25 yang sudah dikenal masyarakat sebagai oleh-oleh khas Yogyakarta. Produk-produk Bakpia Pathok 25 sendiri memiliki varian rasa yang bervariasi mulai dari keju, coklat, hingga kacang hijau.  Dalam pembicaraan yang berlangsung akrab dengan perwakilan dari Bakpia Pathok 25, KAI Services membahas peluang tentang Bakpia Pathok 25 untuk dijadikan oleh-oleh di Kuliner Kereta dengan sistem pre order dan menjadi oleh-oleh yang dijual di Gerbong Oleh Oleh Loko Café Malioboro dan Loko Café Tugu, Yogyakarta.

Menurut Manager Corporate Communication KAI Services, Nyoman Suardhita, KAI Services di awal Oktober ini menghadirkan Gerbong Oleh-Oleh di Loko Café Malioboro  dan Loko Café Tugu yang menjual produk oleh-oleh khas Yogyakarta. Dengan adanya peluang kerja sama ini, Bakpia Pathok 25 dapat dijual di Gerbong Oleh-Oleh serta untuk para penumpang di kereta api yang mau membeli Bakpia Pathok, bisa membeli di Kuliner Kereta.

“KAI  Services menghadirkan Gerbong Oleh Oleh di Loko Café Malioboro dan Loko Café Tugu untuk para pengunjung loko café yang ingin mencari oleh-oleh dan salah satu oleh-oleh khas Yogyakarta yang paling dicari adalah  Bakpia Pathok 25. Untuk itu, KAI Services menjajaki kerja sama dengan Bakpia Pathok 25 agar produk-produk Bakpia Pathok 25 hadir di Gerbong Oleh-Oleh dan juga di Kuliner Kereta dan Loko Café. Nantinya pemesanan bisa dilakukan melalui sistem pre order. “ ujar Nyoman dalam keterangan resminya pada Selasa (14/10).

Selain bisa dibeli langsung di Gerbong Oleh Oleh  Loko Cafe Malioboro dan Loko Cafe Tugu Yogyakarta, nantinya Bakpia Pathok 25 juga bisa dipesan pre order secara online via Railfood di aplikasi Acces by KAI.